Penguatan Pemahaman Arti Penting Pemeriksaan Tekanan dan Gula Darah Secara Rutin Bagi Masyarakat

Penulis

  • Adinda Meyliana D4 Teknologi Laboratorium Medik, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Aji Sukma Pratama D4 Teknologi Laboratorium Medik, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Inayah Qori Nur Janah D4 Teknologi Laboratorium Medik, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Resi Tondho Jimat Magister Ilmu Laboratorium Klinis Pascasarjana, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Andri Sukeksi D4 Teknologi Laboratorium Medik, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Ana Hidayati Mukaromah Magister Ilmu Laboratorium Klinis Pascasarjana, Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Stalis Norma Ethica Magister Ilmu Laboratorium Klinis, Universitas Muhammadiyah Semarang

DOI:

https://doi.org/10.26714/jipmi.v2i4.156

Kata Kunci:

Desa Tambakbulusan, Diabetes Mellitus, hipertensi, penyuluhan, poster

Abstrak

Latar belakang: Prevalensi penyakit tidak menular termasuk tekanan darah tinggi dan Diabetes Mellitus (DM) terus meningkat di kalangan masyarakat. Namun, kesadaran dan pemahaman mengenai pentingnya pemeriksaan tekanan darah dan gula darah masih rendah di wilayah pedesaan, termasuk di Desa Tambakbulusan di Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah. Karena itu, peningkatan kesadaran tentang pentingnya pemeriksaan tekanan dan gula darah bagi masyarakat desa melalui penyuluhan relevan untuk dilakukan. Tujuan: Penyuluhan bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Tambakbulusan tentang pentingnya pemeriksaan kesehatan untuk menurunkan prevalensi penyakit hipertensi dan DM. Metode: Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam platform Pembangunan Kesehatan Masyarakat Desa (PKMD) diawali dengan identifikasi kebutuhan masyarakat akan penyuluhan tekanan darah tinggi dan DM melalui survei pendahuluan. Tahap perencanaan mencakup penentuan tujuan, materi penyuluhan, strategi penyampaian, lokasi, dan waktu kegiatan. Pra-pelaksanaan kegiatan meliputi pembuatan materi penyuluhan (poster). Dalam pelaksanaan kegiatan inti dilakukan diskusi, tanya jawab, studi kasus serta pembagian kuesioner pre- dan post-test. Kegiatan penyuluhan diakhiri dengan evaluasi untuk mendapatkan umpan balik dari peserta mengenai kegiatan yang telah dilakukan. Hasil: Setelah dilakukan kegiatan penyuluhan, pengetahuan masyarakat desa tentang penyakit tekanan darah dan DM meningkat berdasarkan skor pre-dan post-test, masing-masing dari rata-rata 61,7 menjadi 96,2 (55,6%) dan dari rata-rata 60,5 menjadi 95,4 (57,7%). Kesimpulan: Penyuluhan dengan media poster yang melibatkan pengisian kuesioner dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Tambakbulusan Kabupaten Demak tentang penyakit tekanan darah dan DM. Hasil penyuluhan ini perlu ditindaklanjuti dengan kegiatan pemeriksaan tekanan darah dan gula darah bagi masyarakat Desa Tambakbulusan.

Kata kunci: Desa Tambakbulusan, diabetes mellitus, hipertensi, penyuluhan, poster

___________________________________________________________________________________________

Abstract

Background: The prevalence of non-communicable diseases including high blood pressure and Diabetes Mellitus (DM) continues to increase in society. However, awareness and understanding of the importance of checking blood pressure and blood sugar is still low in rural areas, including Tambakbulusan Village in Demak District, Central Java Province. Therefore, increasing awareness about the importance of checking blood pressure and sugar in rural communities through counseling is relevant to do. Objective: Counseling aims to increase the awareness of the Tambakbulusan Village community about the importance of health checks to reduce the prevalence of hypertension and DM. Method: The implementation of community service activities in the Village Community Health Development (PKMD) platform was initiated by identifying community needs for counseling on high blood pressure and DM through a preliminary survey. The planning stage included determining objectives, extension materials, delivery strategy, location, and time of activity. Pre-implementation of activities included making counseling materials (posters). In the core activities discussions, questions and answers, case studies, and distribution of pre-and post-test questionnaires were carried out. The counseling activity ended with an evaluation to get feedback from the participants regarding the activities that had been carried out. Result: After the counseling activities were carried out, the knowledge of the villagers about blood pressure and DM increased based on the pre-and post-test scores, respectively from an average of 61.7 to 96.2 (55.6%) and from an average of 60.5 to 95.4 (57.7%). Conclusion: Counseling with posters involving the use of questionnaires can increase the awareness of the people of Tambakbulusan Village, Demak Regency about blood pressure and DM. The results of this counseling need to be followed up with activities to check blood pressure and blood sugar for the people of Tambakbulusan Village. 

Keywords: Tambakbulusan Village, diabetes mellitus, hypertension, counseling, posters

Metrik

Metrik sedang dimuat ...

Biografi Penulis

Adinda Meyliana, D4 Teknologi Laboratorium Medik, Universitas Muhammadiyah Semarang

Penulis pertama

Resi Tondho Jimat, Magister Ilmu Laboratorium Klinis Pascasarjana, Universitas Muhammadiyah Semarang

Penulis korespondensi

Referensi

Nopiani. Implementasi Program Pembangunan dibidang Kesehatan dalam Meningkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat. J Ilmu Sos dan Ilmu Polit 2019; 8: 130–134.

World Health Organitation. Global Report on Diabetes. Geneva: World Health Organization, 2016.

Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Riset Kesehatan Dasar 2018. Jakarta: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia, 2018.

Wahidin M, Agustiya RI, Putro G. Beban Penyakit dan Program Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular di Indonesia. J Epidemiol Kesehat Indones 2022; 6: 105–112.

Siauta VA, Syahril M, Wahyuni KS, et al. Skrining Penyakit Hipertensi & Diabetes Mellitus pada Masyarakat Dusun III Desa Uwemanje , Kecematan Kinovaro. J Pendidik Tambusai 2023; 7: 2021–2024.

Mukaromah AH, Daud SH, Arloy MT, et al. Sosialisasi Fungsi Vitamin dan Penggunaan Cairan Antiseptik Berbasis Alkohol dalam Pencegahan Covid 19 di Panti Asuhan Yatim Piatu Ar-Rodiyah Tembalang Semarang. J Surya Semarang 2021; 3: 129–133.

Puspa G, Marek S, Adi MS. Faktor-faktor yang Berpengaruh terhadap Terjadinya Hipertensi pada Penderita Diabetes Melitus Tipe II (Studi di Wilayah Puskesmas Kabupaten Pati). J Litbang 2017; XIII: 47–59.

Maliangkay KS. Analisis Peran Promosi Kesehatan Dalam Mendukung Keberhasilan Program Pencegahan Penyakit Tidak Menular Di Indonesia. J Med Nusant 2023; 1: 108–122.

Saputra AM, Indriyani F, Purwo D, et al. Socialization of the Importance of Early Diabetes Mellitus Prevention using Poster Media for Young Tenants of Boarding House in Tembalang Sub- District , Semarang. J Pengabdi Pada Masy 2021; 6: 959–970.

Viandy AD, Zakiya RDB, Cendani TR, et al. Penyuluhan dan Pemeriksaan Tekanan Darah pada Ibu PKK Perumahan Batusari Demak. J Inov dan Pengabdi Masy Indones 2023; 2: 4–7.

Satria WI, Zulkarnain PD, Effendy M. PKM Penyuluhan Tren UMKM di Era Industri 4.0. J Abdimas Dedik Kesatuan 2021; 2: 177–184.

Reaginta T, Afriansyah MA, Ethica SN, et al. Sosialisasi Pencegahan Penyakit Ginjal Kronik pada Kelompok Remaja: Sebuah Kewaspadaan Dini Penyakit Ginjal. J Inov dan Pengabdi Masy Indones 2022; 1: 2–5.

Rahman H, Patilaiya H La, Djafar MH. Promosi Kesehatan untuk Meningkatkan Peran Aktif Masyarakat dalam Pencegahan Penyakit Tidak Menular. Bakti (Jurnal Pengabdi Masy 2021; 1: 1–11.

Trisutrisno I, Hasnidar, Lusiana SA, et al. Pendidikan dan Promosi Kesehatan. Medan: Yayasan Kita Penulis, 2022.

Pramesta V, Intar A, Cahya B, et al. Penyuluhan Bahaya Konsumsi Gula Berlebih Pada Masyarakat Desa Penyuluhan Bahaya Konsumsi Gula Berlebih pada Masyarakat Desa Sumberlerak Kabupaten Boyolali dengan Media Poster. Maj Ilm UPI YPTK 2021; 11: 36–41.

Unduhan

Diterbitkan

2023-10-31

Cara Mengutip

1.
Meyliana A, Pratama AS, Janah IQN, Jimat RT, Sukeksi A, Mukaromah AH, Ethica SN. Penguatan Pemahaman Arti Penting Pemeriksaan Tekanan dan Gula Darah Secara Rutin Bagi Masyarakat . JIPMI [Internet]. 31 Oktober 2023 [dikutip 24 November 2024];2(4):19-23. Tersedia pada: http://103.97.100.158/index.php/jipmi/article/view/156

Terbitan

Bagian

Artikel Bidang Kesehatan

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama