Efektivitas Media Edukasi Leaflet tentang Infeksi Saluran Pernapasan Atas di Puskesmas Bandarharjo Kota Semarang

Authors

  • Wahju Budi Martono Departemen IK THT-KL, Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Astin Prima Sari Departemen IK THT-KL, Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Redi Eka Suryani Departemen Ilmu Radiologi, Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang
  • Indira Aura Balqis Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang

DOI:

https://doi.org/10.26714/pskm.v1iOktober.199

Keywords:

ISPA, media edukasi, pencegahan, pengetahuan, penyuluhan

Abstract

Latar Belakang: Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) merupakan penyakit menular yang memiliki risiko kematian tinggi di negara berkembang termasuk Indonesia. Insiden ISPA (per 1000 balita) di Indonesia tahun 2018 sebesar 20,06%. Pengabdian masyarakat dilakukan dengan memberi penyuluhan serta menilai efektivitas leaflet sebagai media edukasi terhadap pengetahuan masyarakat mengenai ISPA di Puskesmas Bandarharjo Semarang. Metode: Kegiatan pengabdian masyarakat ini berbasis penelitian intervensi yaitu quasi eksperimen dengan pre and post-test design untuk menilai efektivitas kegiatan. Pengabdian masyarakat dilakukan Desember 2022 di Puskesmas Bandarharjo. Responden adalah masyarakat umum yang datang ke penyuluhan di Puskesmas sejumlah 30 orang. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner pengetahuan masyarakat tentang pentingnya pencegahan ISPA yang sudah dilakukan uji validitas dan uji reliabilitas. Pengambilan data menggunakan kuesioner yang dibagikan saat penyuluhan dengan dibantu oleh petugas Puskesmas Bandarharjo. Analisis univariat untuk melihat distribusi frekuensi dan dilakukan uji normalitas data menggunakan uji Shapiro wilk. Uji Wilcoxon dijalankan guna mengetahui efektivitas intervensi penyuluhan dengan leaflet tentang pentingnya pencegahan ISPA dengan membandingkan pre-test dan post-test. Hasil: Didapatkan hasil sebagian besar umur responden adalah usia lebih dari 35 tahun (73,68%), jenis kelamin perempuan (58%), tingkat pendidikan SMA (52%), bekerja (79%). Tingkat pengetahuan pada pretest sebagian besar baik (70%). Ada perbedaan signifikan skor pre-test dan post-test (p= 0,000). Peningkatan skor rata-rata sebesar 18,67. Kesimpulan: Sebagian besar responden memiliki pengetahuan pencegahan ISPA yang baik. Media edukasi leaflet efektif dalam meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang ISPA.

Author Biography

Wahju Budi Martono, Departemen IK THT-KL, Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang

Penulis pertama, penulis korespondensi

References

Kristianti TFD, Setyorini C, Yogie GS, Drew C. Perbandingan Nilai Pengetahuan Sebelum dan Sesudah Penyuluhan Ispa di Puskesmas Cikupa Tahun 2022. 2023;3(1).

Jin X, Ren J, Li R, Gao Y, Zhang H, Li J, et al. Global burden of upper respiratory infections in 204 countries and territories, from 1990 to 2019. eClinicalMedicine. 2021 Jul;37:100986.

Kementerian Kesehatan RI. Hasil Riset Kesehatan Dasar Tahun 2018. 2018;53(9).

Soekidjo N. Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta; 2012.

Maryati Sutarno, Noka Ayu Putri Liana. Faktor-Faktor Yang Berhubungan dengan Kejadian ISPA. J Antara Keperawatan. 2019 Mar 11;2(2):44–50.

Taarelluan KT, Ottay RI, Pangemanan JM. Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Masyarakat Terhadap Tindakan Pencegahan Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di Desa Tataaran 1 Kecamatan Tondano Selatankabupaten Minahasa. 2016;

Sidabutar SS, Waruwu CJ. Metode Ceramah dan Media Leaflet terhadap Pengetahuan Ibu dalam Pencegahan ISPA. Window Health J Kesehat. 2022 Oct 27;706–12.

Santia M, Handayani S, Umar A, Saintika SS. Efektivitas Media Booklet Dan Video Terhadap Peningkatan Pengetahuan Ibu Tentang Pencegahan Ispa Pada Balita. 2021;12.

Sari DP, Ratnawati D. Pendidikan Kesehatan Meningkatkan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Ibu dalam Merawat Balita dengan ISPA. J Ilm Ilmu Keperawatan Indones. 2020 Jun 10;10(02):1–7.

Notoadmodjo. Promosi Kesehatan Teori dan Aplikasi. Jakarta: Rineka Cipta; 2010.

Daeli WG, Harefa JPN, Lase MW, Pakpahan M, Lamtiur A. Hubungan Pengetahuan Ibu dengan Perilaku Pencegahan ISPA pada Anak Balita di Kampung Galuga. J Kedokt Meditek. 2021 May 1;27(1):33–8.

Mendur F, Sarimin S, Saban LDN. Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Dengan Kejadian Ispa Pada Balita Di Puskesmas Perawatan Nusa Jaya Kabupaten Halmahera Timur Provinsi Maluku Utara. 2019;7.

Ni Luh Putu Dian Yunita Sari, Martini NMDA, Darmaja K, Satryani NLS, Dewi IGAK. Efektifitas Media Edukasi Berbasis Audiovisual terhadap Pengetahuan dan Sikap Keluarga Lansia Hipertansi dalam Mencegah COVID-19. Dunia Keperawatan J Keperawatan Dan Kesehat. 2022 Mar 21;10(1):18–26.

Purimahua SL, Hinga IAT, Limbu R. Pengaruh Media Leaflet Terhadap Pengetahuan dan Sikap Dalam Upaya Pencegahan Covid-19 Pada Pedagang di Pasar Tradisional Oesapa Kota Kupang. J Kesehat Masy. (3).

Yu SY, Luo JJ, Shan KS, Xu L, Ding L, Chen XQ. The Effect of Reading Leaflets During the Observation Period After Vaccination on Knowledge of COVID-19 and Vaccines Among Chinese Small Town Residents: A Randomized Controlled Trial. Front Public Health. 2022 Mar 25;10:819446.

Published

2023-10-31

How to Cite

Martono, W. B., Sari, A. P., Suryani, R. E., & Balqis, I. A. (2023). Efektivitas Media Edukasi Leaflet tentang Infeksi Saluran Pernapasan Atas di Puskesmas Bandarharjo Kota Semarang. Prosiding Seminar Kesehatan Masyarakat [Proceedings of Public Health Seminar], 1(Oktober), 123–128. https://doi.org/10.26714/pskm.v1iOktober.199

Issue

Section

Prosiding Pengabdian Masyarakat